Minggu, 14 April 2013

Junsu JYJ Mendapatkan Penghargaan ‘Best Korean Male Artist’ di Yin Yue Tai


Junsu JYJ membawa pulang penghargaan ‘Best Korean Male Artist’ yang  diberikan oleh V-Charts Awards, upacara penghargaan Yin Yue Tai, yang merupakan situs video musik terbesar di Cina.

Penghargaan ini diberikan kepada Junsu untuk lagu bahasa Inggris-nya ‘Uncommitted’. Ia menerima jumlah suara terbanyak dari penggemar di seluruh dunia untuk tahun 2012.

Tidak hanya di Cina, tapi lagu R & B-nya juga menerima cinta dari Amerika Selatan dan Eropa.
Agensinya menyatakan, “Ini adalah penghargaan khusus yang ditentukan oleh hasil chart. Kim Junsu begitu bahagia dan bersyukur untuk memenangkan penghargaan ini setelah lagunya dirilis melalui video musik dan beberapa penampilan. Dia akan segera mengirim pesan videonya.”






















sumber: koreanindo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar